Home » Tips dan Trik » Tips Menulis Review Anime Yang Baik

Tips Menulis Review Anime Yang Baik


29 April 2021 oleh Maulana Ahsan

Tips Menulis Review Anime Yang Baik

Mina-san Konnichiwa, Ahsan desu.

Pada kesempatan kali ini aku mau share tentang Tips Menulis Review Anime Yang Baik.

Karena akhir akhir ini aku sering menulis tentang anime di Blog Bahasa Jepang Asik ini, yang salah satu pemabahasan nya adalah review.

Aku mencoba untuk menuliskan artikel tips ini, mungkin ada dari kamu yang ingin membuat review anime juga.

Semoga saja tulisan ku bisa bermanfaat.

Tips Menulis Review Anime Yang Baik

Sebelum aku memutuskan untuk menulis tips ini, aku sudah banyak belajar dahulu tentang dunia review anime, ataupun review hal lain. Hal tersebut bertujuan agar aku mampu membuat review yang bagus dan enak dibaca.

Bisa digunakan untuk patokan, apakah sebuah anime layak untuk dilihat ataupun tidak.

Dengan berbagai sumber, akhirnya aku merangkum menjadi sebuah tulisan, yaitu artikel di blog Bahasa Jepang Asik yang sedang kamu baca.

Langsung saja kita bahas poin poin nya.

Berikan Ringkasan

Membuat sebuah ulasan tentang suatu hal, memiliki tujuan untuk memberikan informasi sebaik mungkin kepada pembaca atau penonton.

Sudah menjadi hal yang sangat wajar jika kita menyertakan ringkasan singkat tentang anime yang kita review, akan menjadi sangat aneh jika ulasan tidak memberikan informasi tentang apa yang diulas.

Kalau aku akan memberikan detail informasi penting tentang anime yang sedang ku bahas, dan juga aku memberikan sinopsis yang ku tulis sendiri berdasarkan apa yang dapat aku rangkum dari anime tersebut.

Tidak Spoiler

Hal selanjutnya yang sangat wajib adalah, jangan memberikan spoiler kepada pembaca atau penonton.

Spoiler atau bocoran akan membuat pembaca tidak nyaman dan malas membaca review kita. Karena spoiler akan membuat kesan saat menonton anime jadi tidak asik.

Bayangkan saja misalkan di dalam anime ada adegan pembunuhan misterius, dan pembunuhnya sebenarnya dekat dengan tokoh utama. Ternyata kita tulis hal itu di review kita, itu akan sangat membuat pembaca kesal.

Menonton anime nya jadi sangat tidak seru.

Jadi pastikan untuk tidak memberikan bocoran isi anime kepada pembaca atau penonton.

Akan tetapi…

Di beberapa artikel yang aku tulis, ada juga bagian spoiler, misalnya di artikel Pelajaran Penting dari Anime Tate no Yuusha dan Anime yang Mirip KKN di Desa Penari.

Karena di dalam artikel tersebut, fokusnya adalah pelajaran dari anime, dan kesamaan antara dua karya yang sedang ku bahas, jadi tidak mungkin aku tidak menulis detail adegan dalam anime (yang merupakan spoiler).

Makanya di awal aku sertakan peringatan bahwa tulisan ku mengandung spoiler, jika tidak ingin tau detailnya maka berhentilah membaca artikel nya.

Bagi yang bersedia di bocorkan, atau sudah menonton anime nya, silahkan saja melanjutkan membaca artikel ku.

Spoiler Alert
Tips Menulis Review Anime ~ Contoh Peringatan Spoiler

Pendapat Harus Jelas

Maksud dari bab ini adalah memberikan pendapat kita secara jelas, tidak perlu bertele tele.

Karena pembaca atau penonton membuka konten kita tentu saja ingin tau pendapat kita tentang sebuah anime, maka sudah jelas semua isi dari konten review adalah murni pendapat dan penilaian pribadi kita.

Sertakan Ulasan Bagian dari Anime

Maksudnya, sertakan ulasan tentang isi anime ini bukan membeberkan detail yang berujung pada spoiler ya.

Namun yang ku maksud adalah kita memberikan pendapat tentang bagian bagian penting yang ada di anime tersebut.

Misalnya cerita, karakter, pengisi suara, visual, sound dan lain sebagainya.

Sertakan seperlunya saja, tidak harus semuanya ada. Karena setiap karya anime memiliki karakteristik masing masing, jadi sertakanlah detail yang perlu dan tinggalkan yang tidak perlu dibahas.

Beri Nilai

Terakhir adalah berikan nilai kepada setiap anime yang kita bahas, karena nilai ini akan menjadi acuan oleh pembaca untuk menentukan langkah apakah mau lanjut menonton anime atau tidak jadi menonton animenya.

Berikan nilai sesuai dengan kita rasakan, harus jujur ya hehe.

Mungkin penilaian ini akan berbeda dengan yang dirasakan oleh pembaca kita saat menonton, tapi tidak masalah, karena konteks nilai yang ada di konten kita adalah penilaian kita, bukan penilaian yang objektif.

Penutup

Sekian tips dari ku, semoga saja tulisan singkat ku tentang Tips Menulis Review Anime Yang Baik kali ini dapat bermanfaat untuk kamu.

Dan bagi yang hobi menulis atau membuat konten review, bisa langsung di praktekkan. Semoga bisa semakin baik terus kualitasnya.

Sampai jumpa di konten Bahasa Jepang Asik selanjutnya.


Untuk kamu yang serius ingin mendalami bahasa Jepang, ada paket ebook (buku digital) yang bisa membantu proses belajar bahasa Jepangmu menjadi lebih efektif dan menyenangkan.

Semua kutulis berdasarkan pengalamanku saat belajar bahasa Jepang.

Harganya murah, dan juga ada promo menarik untukmu pembaca blog ini.

Dapatkan Paket Ebook Bahasa Jepang Asik Disini:

Paket Ebook Kejepangan


Konten yang Berkaitan

Maulana Ahsan

Seorang pelajar bahasa Jepang yang menyukai anime, manga dan budaya Jepang.
Pemilik akun social media @kejepangan.


Suka dengan tulisan di Bahasa Jepang Asik? Kamu bisa memberikan dukungan dengan berdonasi atau bagikan konten ini di sosial media. Terima kasih atas dukungan kamu!

Loading Comments...